Pemerintah Kota Surabaya menerima penghargaan Gadjah Mada Digital Transformation Governance Index (GM-DTGI) sebagai Pemerintah Daerah Kota / Kabupaten Terbaik di Jawa Timur dan Pemerintah Daerah Terbaik ke-3 pada Kategori Kota. Penghargaan diterima oleh Plt. Kepala Bidang Layanan Pemerintah Berbasis Elektronik (E-Gov), Bapak Yusuf Efendy, dalam acara Seminar Nasional Perilisan GM-DTGI yang digelar di Auditorium Sukadji Ranuwihardjo, Magister Manajemen UGM Yogyakarta pada Jumat 11 Oktober 2024.